Deskripsi
Guru sebagai pelaksana dan penggerak kegiatan pembelajaran mempunyai peranan yang sangat penting terhadap terciptanya proses pembelajaran yang dapat mengantarkan siswa ke tujuan pengajaran yang telah ditetapkan. Guru yang baik akan membuat desain pembelajarannya dengan detail dan sistematis. Artinya jika seorang guru tidak merancang pembelajaran yang akan dilakukan dengan baik maka guru tersebut sudah merencanakan kegagalannya (Chatib Muhammad, 2012). Menurut Atnafu Mulugeta (2014), perilaku guru yang mampu/berorientasi masa depan ternyata mempengaruhi performa guru di kelas dan salah satu faktor pendorong peserta didik senang dalam belajar .